Dirumah atau di kantor, komputer atau laptop sering dipakai oleh beberapa orang. Terutama di rumah tangga, sebuah laptop atau komputer juga dipakai oleh anak-anak. Banyak situs-situs yang tidak pantas untuk dikunjungi oleh anak-anak. Ini bisa mencakup hal-hal yang berbau pornografi, sara, kekerasan dan lainnya. Meski sebagian penyedia jasa internet memblokir akses ke sebagian situs-situs semacam itu, ada baiknya kita sebagai orang tua melakukan langkah preventif.
Di Windows 10 ( atau Windows versi lain ), ada sebuah file yang bisa kita isi dengan daftar situs, lalu membelokkan aksesnya ke lokasi lain. Biasanya lokasi lain ini kita arahkan ke komputer kita sendiri (localhost). File tersebut bernama hosts yang berlokasi di /Windows/System32/drivers/etc.

Lokasi file HOSTS
Cara blokir akses ke situs
Buka file hosts dengan aplikasi yang dapat meng-edit file text misalnya aplikasi Notepad. Lalu masukkan daftar situs yang ingin kita blokir ke dalamnya dan arahkan akses ke komputer kita dengan merujuk ke lokasi IP 127.0.0.1 (localhost) .
Berikut contoh nya :
127.0.0.1 youtube.com
127.0.0.1 google.com
127.0.0.1 facebook.com
127.0.0.1 twitter.com
Contoh diatas akan meblokir akses ke youtube.com, google.com, facebook.com dan twitter.com dengan cara membelokkan aksesnya ke lokasi 127.0.0.1.
Anda bebas memasukkan berapapun jumlah situs yang ingin anda masukkan ke file tersebut. Anda tinggal buat dulu daftarnya, lalu copy-paste ke file hosts tersebut.
Terimakasih. sangat membantu 🙂